Kamis, 18 April 2013

Instant Turnaround! ( Cara Instan Mengobarkan Semangat Kerja Karyawan)


                                                                    
ada yang ingin punya karyawan??? saya bagi tipsnya yang saya ringkas dari buku Instant Turnaround! ( Cara Instan Mengobarkan Semangat Kerja Karyawan)
Pengarang      : Harry Paul dan Ross Reck, PH.D.

Sekarang banyak manajer yang tidak dapat menjadi seorang atasan yang baik. Mereka tidak memahami banyak hal,seperti : mereka sangat memperhatikan tingkat kinerja dan keuntungan, kebanyakan dari mereka hanya memahami semakin keras karyawan bekerja maka tingkat keuntungan yang mereka peroleh akan semakin banyak, banyak manajer tidak memahami bahwa semakin baik mereka memperlakukan karyawan maka para karyawan maka para karyawan itu akan semakin keras bekerja.
Mengatur karyawan secara tegas berdasarkan tingkat kinerja memberikan pesan- pesan yang salah, seperti : tingkat kinerja dan keuntungan lebih penting daripada karyawan itu sendiri, manajer tidak mempercayai karyawan, karyawan dapat dikorbankan, manajer tidak peduli dengan kesejahteraan karyawan. Pesan-pesan ini tidak hanya memotivasi karyawan menjadi sangat tidak produktif, tetapi juga memberikan dorongan yang kuat bagi mereka yang berkinerja lebih baik untuk mencari pekerjaan di tempat lain.
Seorang manajer harus membuat karyawannya menjadi puas agar produktivitas meningkat. Ciri- ciri karyawan yang puas adalah karyawan lebih banyak tersenyum banyak bergembira, bekerja lebih keras, memiliki kerja sama lebih baik dengan rekan- rekan sekerjanya, menyukai atasan mereka. Di sini dapat disimpulkan bahwa karyawan yang puas adalah karyawan yang produktif.
Sebagai manajer harus mengetahui bahwa pekerjaan adalah untuk menciptakan lingkungan kerja dimana karyawan : bersemangat datang setiap hari, merasa dihargai dan dipedulikan, datang untuk mengisi ulang baterai mereka, bangun di pagi hari dan senang pergi ke tempat kerja.
Mengelola dengan kepercayaan memberikan kebebasan kepada karyawan untuk mengubah pekerjaan menjadi suatu kesenangan. Hasilnya adalah tugas- tugas yang paling biasa dan berulang- ulang menjadi menyenangkan, karyawan menunggu dengan antusias untuk datang ke tempat kerja  setiap hari, karyawan lebih bersedia melakukan usaha secara sukarela dalam mengerjakan tugas- tugas mereka.
Sebagai seorang manajer harus mampu menggali potensi terbaik karyawan dengan memotivasi mereka berdasarkan kepercayaan, bukan rasa takut. Memotivasi dengan kepercayaan dapat dilakukan dengan cara :  be real (bersikap realistis), be appreciative (bersikap penuh penghargaan) , be interested (menunjukan minat), be nice ( bersikap baik hati) .
Selain itu, sebagai manajer harus mengetahui bahwa pekerjaan membuat pekerjaan manajer menjadi lebih mudah dan menyenangkan : karyawan menyukai Anda dan berusaha mencari perhatian terbaik Anda, karyawan ingin berbicara dengan Anda dan memberi tahu Anda apa yang sedang terjadi, menghabiskan waktu dengan karyawan Anda menjadi sumber kebahagiaan, tingkat kinerja Anda akan meningkat, yang membuat Anda terlihat benar- benar hebat dalam tinjauan kinerja Anda.
Jika para manajer senior menerapkan program yang bertujuan pekerjaan dan berinteraksi dengan karyawan lini depan, mereka  mendapatkan pesan bahwa manajer tersebut benar- benar peduli terhadap mereka. Jika hal ini terjadi, beberapa hal yang sangat luar biasa mulai terjadi : karyawan lini depan semakin meningkatkan usaha mereka secara sukarela untuk mengerjakan tugas- tugas mereka, pekerjaan para manajer bawahan menjadi jauh lebih mudah karena manajemen senior secara langsung mendukung upaya mereka, tingkat kinerja dan laba akan naik pada tingkat yang lebih tinggi.
Ketika perusahaan menerapkan program dengan tujuan setiap pekerjaan menjadikan setian orang merasa puas, maka : karyawan penuh harap untuk datang ke tempat kerja dan bekerja keras, manajer tingkat bawah dan menengah tidak lagi harus mengkhawatirkan adanya peninjauan atas kinerja mereka, tingkat kinerja dan laba yang begitu dikhawatirkan para manajer senior akan melebihi apapun yang dapat dicapai berdasarkan manajer berbasis angka dan seluruh tempat kerja dicirikan dengan kegembiraan yang menular, yang terwujud dalam pengalaman- pengalaman positif bagi para pelanggan dan pemegang saham.
Jika manajer menerapkan program yang memiliki tujuan pekerjaan adalah harga termurah di dunia, maka : program ini harus tidak membutuhkan biaya sama sekali, program ini hampir tidak membutuhkan usaha sama sekali, program ini mendorong tingkat kinerja dan keuntungan yang sangat tinggi, pengaruhnya langsung, setiap orang merasa puas.
Setelah itu lakukan langkah- langkah untuk megubah pekerjaan menjadi tujuan tempat yang membuat para karyawan bersemangat untuk datang setiap hari.





0 komentar:

animasi  cartoon dan naruto serta onepiece yang bergerak atau gif
ENJOY and BE INSPIRED



Diberdayakan oleh Blogger.

About Me

Foto saya
RINTAN |SD KRATON KIDUL| SMPN 2 PEKALONGAN | SMAN 1 PEKALONGAN | UNIKAL |SUKSES|AMIN :)

Mi perfil

Foto Saya
Rintan Permata
RINTAN |SD KRATON KIDUL| SMPN 2 PEKALONGAN | SMAN 1 PEKALONGAN | UNIKAL |SUKSES|AMIN :)
Lihat profil lengkapku